BLT Guru Madrasah Tahun 2020

Author
Published Oktober 04, 2020
BLT Guru Madrasah Tahun 2020

Alhamdulillah rapat yang dipimpin langsung Kasi Pendma Sabtu, 3 Oktober 2020 di Pokjawas Bondowoso, menghasilkan beberapa poin penting, namun untuk poin-poin penting itu saya akan berikan penjelesan satu per satu sesuai sesuai perioritas  yang akan diselesaikan terlebih dahulu. 

Sebagaimana yang disampaikan oleh kasi Pendma bahwa agenda kerja di bulan Oktober ini penuh namun pada sisi lain pendma lockdown karena ada keluarga staf yang terpapar covid. (Mari kita doakan terlebih dahulu semoga yang terpapapar segera sehat kembali) Praktis layanan pendam via online. -mohon pengertian dari semua pihak yang membutuhkan layanan pendma.

Salah satu target yang sangat mendesak penyesaiannya adalah tindak lanjut surat edaran dirjen pendis tentang batuan tunai langsung atau BLT bagi guru non PNS. Alhamdulillah  , sambil menunggu edaran resmi dari kemenag Bondowoso.  Saya berikan   bocoran tentang apa saja yang harus dipersiapkan guru madrasah non PNS. agar Anda semua sudah siap dengan persyaratannya.

Syarat penerima BLT:
1. Aktif mengajar dan terdaftar di simpatika.
2. Upload rek. bank ( kesepakatan Mandiri)
3. KTP dan No. HP
4. NPWP ( jika punya)

Catatan guru Non SI dan Tenaga kependidikan juga bisa. Syarat mengisi S 42 bagi yang belum mengisi atau isian datanya salah.Jadi para guru atau tendik yang memang benar benar aktif mengajar dan belum punya rekning siap -siap dan buka rek. di Bank Mandri. (Cepetan tidak pake lama) infonya batas akhir uplod data pengajuan BLT tanggal 11 Okt 2020.

Kepala madrasah  bertanggung jawab atas keabsahan data guru/tendik yang diajukan dengan menandatangani surat pernyataan bermatrai.

Catatan tebal  tuk kamad  agar tak salah usulan adalah   kata kuncinya  aktif mengajar aktif  di madrsah bagi tenaga kependidikan dan terdaftar di simpatika.

Untuk berapa besarannya dan berapa bulan serta kapan pencairan saya belum punya bocoran. Sabar ya 😊😊😊
Pada Surat edaran perintahnya hanyalah segera tindaklanjuti tidak muncul angka-angkanya.

Itu saja informasi tentang BLT guru madrsah yang bisa saya sampaikan, silakan ditindaklanjuti. Semoga urusannya diberikan kemudahan dan kelancaran, tetap sehat dan selalu semangat.

Poin penting berikutnya tunggu ya!

Salam
Bondowoso, 3102020
Husnul Hafifah

Posting Komentar

[ADS] Bottom Ads

Halaman

Copyright © 2021